Pusat Edukasi

Rumah Belajar Forex Belajar Forex Pusat Edukasi Gratis Psikologi Trading Forex yang Perlu Diterapkan Para Trader

Psikologi Trading Forex yang Perlu Diterapkan Para Trader

by Didimax Team

Psikologi trading forex sangat diperlukan para trader karena menjadi salah satu kunci kesuksesan dalam trading forex. Psikologi trading ini mencakup pendekatan mental yang benar bagi para trader, cara pengendalian emosi, rasa takut, keserakahan, dan masih banyak lainnya.
 
Hal yang disebutkan di atas sangat berpengaruh pada keberhasilan trading karena menjadi salah satu faktor yang mempengaruhi keputusan. Jika anda penasaran, anda bisa langsung menyimak penjelasan psikologi trading di bawah ini.
 
 

Pentingnya Psikologi Trading Forex

 
Seorang trader pasti sudah memiliki rencana khusus terkait trading yang dilakukannya. Sayangnya, trader kadang melakukan hal yang tidak sesuai rencana. Alasannya karena kabar ekonomi yang kurang baik atau hambatan lainnya. Ketakutan-ketakutan tersebut sebenarnya bisa diatasi jika anda menerapkan psikologi trading.
 
Jika diambil kesimpulan, sebenarnya psikologi trading itu mempengaruhi beberapa hal berikut.
 
1. Mengendalikan rasa takut para trader terkait kabar kurang baik yang berhubungan dengan trading forex.
 
2. Mengendalikan trader dari keserakahan. Kadang dalam kondisi tertentu, keserakahan muncul sehingga trader melakukan hal yang tidak sesuai rencana. Nah belajar psikologi trading mampu menekan hal tersebut.
 
3. Membuat anda disiplin dalam mengikuti aturan manajemen dana yang telah anda tetapkan. Dengan begitu anda akan mengikuti rencana awal dan mendapatkan keuntungan maksimal.
 
Perannya sangat penting bukan? Maka dari itu pastikan anda mau belajar dan memahami psikologi trading. Pembelajaran bisa dimulai dengan membaca ulasan di bawah ini.
 

Belajar Psikologi Trading Forex

 
Bagi anda yang baru mempelajari psikologi trading, anda bisa memulai dari beberapa hal berikut.
 
1. Memahami tentang akal manusia
 
Akal manusia terdiri dari akal sadar dan akal bawah sadar. Akal sadar akan membantu trader membuat keputusan berdasarkan alasan yang logis, sedangkan akal bawah sadar tidak. Seseorang trader kadang mengambil keputusan sesaat secara tidak sadar. Dalam hal tersebut akal bawah sadar lah yang berperan. 
 
Keputusan yang diambil akal bawah sadar biasanya akan merugikan para trader. Maka dari itu perlu sekali memahami akal bawah sadar dan mencari cara agar bisa menahannya. 
 
2. Kebiasaan buruk trader yang timbul dalam akal bawah sadar
 
Terdapat beberapa kebiasaan buruk yang sering dilakukan oleh trader. Kebiasaan buruk yang dimaksud berhubungan dengan ketakutan dan keserakahan. Ketakutan biasanya berhubungan dengan takut rugi. Saat seseorang takut rugi, dia akan ragu-ragu saat trading ataupun menahan posisi rugi terbuka.
 
Sedangkan keserakahan berhubungan dengan keinginan dalam mendapatkan banyak keuntungan. Keserakahan bisa juga dibilang sebagai takut melewatkan kesempatan. Orang yang takut melewatkan kesempatan akan mengabaikan peraturan yang telah mereka buat. Mereka bisa saja membuka posisi trading apapun yang terlihat sehingga kerugiannya malah semakin besar.
 
3. Mengatasi kebiasaan buruk dengan psikologi trading
 
Dalam psikologi trading forex, mengatasi banyaknya kerugian bukan hanya dari perbaikan strategi. Namun juga dari dalam diri anda. Kebanyakan trader mengalami kerugian karena mereka melakukan hal yang tidak sesuai rencana. Hal tersebut dilakukan akibat munculnya rasa takut dan keserakahan dari dalam diri.
 
Nah untuk mengatasi rasa takut dan keserakahan bisa dilakukan dengan berhenti sehari dalam trading. Saat berhenti, anda bisa mulai mencari hal apa yang membuat anda takut. Misal mungkin sebenarnya anda takut rugi, takut diejek, takut tertinggal, dan lainnya. Memahami apa yang membuat anda takut bisa menghapus rasa takut dalam diri anda.
 
Setiap rasa takut tersebut memiliki solusi masing-masing. Semisal anda takut rugi maka solusinya adalah trading dalam jumlah kecil dan ditambah secara berkala. Intinya anda harus membuat kebiasaan yang mampu menimbulkan kedisiplinan diri dan mengurangi rasa takut pada diri.
 
Jika hal tersebut bisa berhasil anda terapkan, anda akan tetap melakukan trading sesuai rencana yang anda buat meskipun ada kabar ekonomi buruk. Bisa dibilang bahwa penerapan psikologi trading akan membantu anda terlepas dari emosi negatif saat melakukan trading.
 
Dari sedikit ulasan tersebut, bisa diketahui bahwa peran psikologi trading sangatlah besar. Anda tidak boleh meninggalkannya. Untuk bisa mempelajari psikologi trading lebih lanjut, anda bisa belajar di broker forex terbaik didimax. 
 
Broker forex Didimax menyediakan edukasi secara offline dan online yang akan memudahkan anda dalam mempelajari psikologi trading forex. Jadi jangan ragu untuk bergabung.

KOMENTAR DI SITUS

FACEBOOK

Tampilkan komentar yang lebih lama