Pusat Edukasi

Rumah Belajar Forex Belajar Forex Pusat Edukasi Gratis Cara Menjadi Swing Trader dalam Forex serta Keuntungannya

Cara Menjadi Swing Trader dalam Forex serta Keuntungannya

by Didimax Team

Swing trading merupakan gaya trading yang disukai banyak orang, para penggunanya disebut dengan Swing Trader. Alasan kenapa trading jenis ini banyak disukai banyak orang karena profit yang dihasilkan sangat lumayan untuk mengisi dompet para traders.

Pada dasarnya swing trading adalah trading yang memakan waktu yang lumayan, sekitar satu sampai tiga hari, atau bahkan bisa sampai satu minggu. Swing Trader biasanya menahan posisi mereka hingga berhari-hari dan berminggu-minggu untuk mendapatkan profit dan memaksimalkan strategi mereka.

Swing trading ini memang menghasilkan profit yang menjanjikan, namun anda sabagai trader harus memahami bursa pasar mata uang dunia selama dalam keadaan open position. Berikut ada beberapa tips agar anda menjadi swing trader yang sukses beserta keuntungannya.

 

Tips Menjadi Swing Trader

Ada tiga cara yang harus anda lakukan jika ingin menjadi trader dengan gaya swing. Pertama yang harus kalian lakukan adalah memperbanyak ilmu tentang fundamental dalam forex. Fundamental sendiri memiliki makna yaitu analisa bursa pasar mata uang dunia bedasarkan berita-berita yang update serta data ekonomi yang menjadi madona oleh para pelaku pasar.

Menjadi seorang yang paham fundamental dalam forex juga harus memiliki sifat cermat karena harus melihat keadaan bursa ekonomi pada pasar dunia serta menerapkan ke strategi yang sudah dipersiapkan sebelumnya.

Tips kedua ialah memiliki management money yang baik. Ini merupakan faktor penting apabila anda memilih swing trading sebagai gaya trading anda. Dengan profit besar yang didapatkan melalui swing trading ini pun anda harus mengatur uang dengan baik. Serta modal yang dibutuhkan juga besar sehingga membuat trading ini sulit dilakukan oleh trader dengan modal yang kecil.

Tips terakhir untuk memulai swing trading adalah harus mengetahui kapan harus memulai dan mengakhiri trend. Sebagai trader swing, anda harus mengetahui kapan memulai trend dan kapan mengakhiri trend karena pada dasarnya swing trading adalah trading yang memakan waktu berhari-hari.

Trend pasti memiliki waktu naik dan juga waktu turun. Jika anda memang mengetahui kapan trend akan mulai dan berakhir, maka anda bisa memaksimalkan trading anda. 

Keuntungan Menjadi Swing Trader

Ada beberapa keuntungan jika anda memulai untuk memulai swing trading. Keunggulan pertama dalam menjadi seorang pengguna swing trading adalah profit besar akan datang jika analisis pasar yang tepat. Swing trading memang dikenal dengan pendapatan profit yang besar, apalagi saat pasar sedang stabil.

Banyak cara atau indicator-indikator yang bisa digunakan untuk analisis swing trading ini. Jika anda ingin mengetahui kekuatan trend pada bursa pasar yang update, anda boleh menggunakan ADX yang gunanya untuk mengetahui harga dalam kondisi overbrought atau oversell. Serta, anda bisa menggunakan moving average untuk mengidentifikasi trend.

Keunggulan kedua dalam menggunakan swing trading sebagai gaya trading anda adalah bisa control emosi dalam trading. Trading pasti menguras emosi, entah itu marah, sedih, dan kesal. Semua ekspresi bisa dituangkan saat melakukan trading. 

Para pengguna swing trading tidak perlu terlalu berlebihan melibatkan emosi dalam trading forex karena pada dasarnya trading dengan gaya ini hanya perlu cek harga pasar setiap hari, dan hanya pada keadaan tertentu saja. Jika tidak ada transaksi trading para trader tidak perlu masuk ke pasar, cukup analisa pasar tiga sampai empat kali dalam seminggu, itu juga sangat membantu dalam swing trading.

Keunggulan terakhir adalah gaya trading ini bisa digunakan oleh berbagai macam strategi. Trader dari swing trading punya berbagai macam pilihan strategi yang bisa mereka gunakan. Contoh, ingin mengetahui tentang overbought dan oversell, sinyal divergensi, price action, maupun pola chart. Banyak sekali strategi yang bisa digunakan.

Swing trading memang menarik untuk diterapkan. Keunggulan-keunggulan seperti profit besar jika analisa benar, bisa control emosi saat trading, dan bisa digunakan dalam banyak strategi bisa menjadi faktor utama untuk memulai perjalanan karir anda sebagai Swing trader. 

Anda bisa memilih Broker forex DIDIMAX untuk memulai swing trading karena didimax menyediakan edukasi belajar forex secara gratis, termasuk belajar tentang salah satu ilmu time frame di forex, yakni swing trading.

KOMENTAR DI SITUS

FACEBOOK

Tampilkan komentar yang lebih lama